Bukit Lawangan, merupakan alternatif terbaik untuk yang punya modal kecil namun ingin meliat view layaknya di Bukit batas. Perjalanan dapat ditempuh sekitar 1,5 jam dari Banjarmasin untuk menuju Desa Tiwingan Lama - Kecamatan Aranio (Dermaga Riam Kanan). Perjalanan kali ini berasa "the best" dibanding trip lain yang pernah ku jalani, meski trip kali ini dilakukan secara dadakan, cuma berdua dengan temanku Imeh dan kurang tau dengan rute yang akan dilewati, namun kami berhasil sampai ke puncak. Banyak keseruan yang kami alami disaat melewati hutan-hutan dikarenakan salah jalur.... ☺☺☺
Awalnya kami ke jalan persimpangan sebelum dermaga (-(salah jalan)-seharusnya melewati jembatan di dermaga)-), grusak grusuk tanpa tanya warga dan bermodalkan rute dari info sosmed yang didapat, kami coba terus dan tetap melangkah. Mengikuti jalan dan pipa aliran warga, akhirnya kami menemukan jembatan (yang kami kira benar), dan sampai di dua cabang jalan(kiri - kanan). Dari sini saya mencoba bertanya ke-warga bagaimana cara naik ke atas bukit, kata warga setempat belok kiri dari jembatan kami berada, terus nanti terlihat tangga2 yang menuju kuburan dan terus aja naik ke atas. Kami-pun mencoba mengikuti kata2 dari warga sekitar, awalnya sih fine2 aja meski melewati kuburan, but ternyata semakin kedalam hutannya semakin lebat loh... wow......
Jalan menanjak dan hutan yang lebat, berasa ala2 Tarzan aja ☺☺☺
Apalagi ditempat ini banyak pohon dan tanaman berduri, jadi hati2 klo salah pegang
di hutan ini banyak sekali pohon2 tumbang yang menutupi jalan2, bahkan hampir membuat kami mau pulang(balik) dan ngebatalin niat ke puncak bukit ini, but setelah dicoba2 (apalagi udah nanggung) mencari jalan yang mungkin bisa dilewati, akhirnya perjalanan tetap berlanjut, meski cuma kami berdua yang ada di dalam hutan
setelah beberapa kian menit lamanya, akhirnya kami meliat sejumlah cahaya bersinar yang kami yakini itu puncaknya and finally beneran nyampe puncak, kami langsung teriak bahagia merayakan keberhasilan wkwk ☺☺☺
and roket melintas.. langsung deh jeprat jepret, keren sekali ☺☺☺
entah ini roket yang pertama tadi atau bukan, langsung deh minta fotoin bareng roket ☺☺☺
dan pelangi mucul, menambah indah lukisan pemandangan ☺☺☺
lukisan langit yang dibuat roket ☺☺☺
nah sekarang rute menuju Bukit Lawangan - Desa Tiwingan Lama, Kecamatan Aranio
pertama2- ke Bundaran yang ada di Banjarbaru, kalo dari Banjarmasin pilih lurus (menuju Riam Kanan), kalo kiri ke Martapura dan kanan ke Cempaka / Pelaihari
lurus aja melewati jalan utama, nah nanti ada 2 simpangan jalan, kalo kiri ke BIIh, pilih yang kanan menuju Riam Kanan
nah nanti ada simpangan ke kanan yang ada gapura bertuliskan 'Tahura Sultan Adam", jangan belok ke sini, ini menuju wisata Tahura Mandiangin
lurus melewati wisata Sungai Kembang, dari sini sekitar 5km lagi menuju Riam Kanan
Nah klo ketemu ama bundaran mungil ini, berarti sudah mendekati dermaga riam kanan, still lurus ☺☺☺
and finally kita nyampe didermaga Riam Kanan, lalu parkir dlu motor/mobilnya, nah lalu cari tempat klotok2 berada karena jalan menuju jembatannya ketutup ama warung2.
nah ini dia jembatannya, lewatin aja ya jembatannya....
nah itu keliatan bukitnya yang akan kita daki..
lurus aja ikutin jalan yang ada menuju belakang rumah warga
nah bisa lewat jembatan ini
atau bisa juga mengikuti aliran selang air warga
ikuti aja aliran selang ini dan nanti...
ketemu rumah yang sepertinya rumah terakhir, nah ikuti jalan setapak yang ada di belakang rumah ini...
nah nanti klo sudah lama naiknya, jalannya kaya gini, udah gak hutan2 lagi...
Ilustrasi Peta / Denah Menuju Bukit Lawangan, Desa Tiwingan Lama - Kec. Aranio
#Informasi Tambahan : Photo BY Faqih Al-Kaff
nah kalo ini kami menyebutnya View Bukit Matang Kaladan / Mangkal Kaladan / orang sana menyebutnya seperti itu. But whateverlah tentang penamaan ☺☺☺ untuk rutenya -> kata teman saya, dari puncak lawangan tadi, terus kearah rumput2 lebat, kalo difoto ku yang diatas, menuju arah pelangi muncul. Nah nanti akan tampak view bukit hijau yang berjeret indah ☺☺☺
--And jangan lupa, traveler yang baik dan bijak itu tidak meninggalkan apapun selain jejak kaki, tidak mengambil apapun selain foto dan tidak membunuh apapun selain waktu ☺☺☺ dan lebih baik lagi jika berkenan memungut sampah yang ada, sehingga tempat kita tetap bersih ☺☺☺--
No comments:
Post a Comment